22 Agustus, 2018

Amanat pembina upacara: Tentang Motivasi Belajar


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Yang Saya Hormati Ibu Kepala Sekolah beserta staf
Yang Saya Hormati Bapak / Ibu Guru
Dan Yang Saya Sayangi Siswa/Siswi yang berbahagia.

Pada kesempatan yang berbahagia ini, saya akan menyampaikan amanat pembina upacara tentang motivasi belajar.

Motivasi belajar berperan penting dalam keberhasilan belajar. Tidak ada seorang siswa di dunia ini yang lahir langsung pintar. Tapi perlu proses belajar agar menjadi pintar. Kepintaran dipupuk diasah dilatih seusai dengan bakat dan hobi masing-masing. Setiap siswa memiliki bakat dan hobi yang berbeda-beda. Siswa yang belajar karena bakat dan hobi, akan lebih termotivasi dibandingkan karena dipaksa oleh orang tua. Tapi siswa yang masih anak-anak hobinya sering berubah-ubah dan bakatnya belum kelihatan jelas. Oleh karena itu peran orang tua dan guru adalah mengarahkan bakat dan hobinya, sampai bakat dan hobinya terlihat jelas.

Siswa yang memiliki minat atau hobi pramuka, mungkin berbakat menjadi tentara atau polisi. Siswa yang memiliki hobi olahraga dan biologi, mungkin berbakat menjadi dokter. Siswa yang hobi matematika dan fisika, mungkin berbakat menjadi insinyur atau tehnisi. Siswa yang hobi pelajaran bahasa mungkin berbakat menjadi sastrawan  dan sebagainya.

Tentara, polisi dokter, insinyur, tehnisi, satrawan, petani, guru, politikus, pengusaha dan sebagainya suatu saat nanti pasti akan tua dan pensiun. Maka para pelajar dan generasi mudalah yang akan menggantikan mereka. Mari tingkatkan motivasi belajar agar sukses. Misalnya dengan membuat jadwal atau agenda belajar harian dan mingguan. Belajar pada waktu yang tenang misalnya waktu subuh. Belajar dengan menggunakan alat bantu gambar, atau suara atau gerakan. Kemudian istirahatlah yang cukup. Bila sudah menguasai satu pelajaran, maka tambahlah pelajaran tersebut secara bertahap. Sehingga semakin lama semakin pintar, terlatih dan terampil.

Demikianlah amanat pembina upacara pada hari ini.
Terimakasih atas perhatiannya.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
  1. Pidato Upacara Bendera: Tentang Rajin Belajar
  2. Amanat Pembina Upacara: Semangat Belajar
  3. Pidato Upacara Bendera: Meraih Cita-cita
  4. Selanjutnya...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar